KY Gelar Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
Komisi Yudisial (KY) melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator dan pejabat fungsional di Auditorium KY, Selasa (26/11) .

Jakarta (Komisi Yudisial) - Komisi Yudisial (KY) melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator dan pejabat fungsional di Auditorium KY, Selasa (26/11) . 
 
Adapun pejabat pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik adalah Handarbeni Sayekti sebagai Kepala Biro Investigasi, Supriatna sebagai Kepala Biro Umum, Juma'in sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Kepatuhan Internal, dan R. Adha Pamekas sebagai Kepala Pusat Analisis dan Layanan Informasi. 
 
Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Sekretaris Jenderal KY Tubagus Rismunandar dihadiri oleh Anggota KY, Tenaga Ahli dan Pejabat Struktural. Pelantikan untuk mengisi kekosongan beberapa posisi jabatan yang ada.
 
Dalam sambutannya, Ketua KY Jaja Ahmad Jayus memberikan beberapa wejangan kepada para pejabat baru. Bagi pejabat yang baru dilantik, Jaja menginginkan saat ini dijadikan momentum yang menentukan, baik pejabat yang dulunya dari luar dan dalam KY, sebagai tonggak awal untuk memajukan KY. 
 
"Kiprah saudara ditunggu untuk dapat cepat melakukan konsolidasi terkait tugas-tugas KY yang diamanatkan oleh UUD 1945. Karena banyak pos yang memang sudah lama dilakukan, sehingga butuh konsolidasi secepatnya," ujar Jaja. 
 
Tantangan KY ke depan akan semakin besar, terkait kualitas layanan dan harapan dari masyarakat. Sebagai lembaga yang lahir dari era reformasi dan amandemen UUD 1945, KY dituntut untuk dapat berpartisipasi dalam memperjuangkan peradilan bersih bagi para pencari keadilan.
 
"Peradilan bersih diperlukan. Bagaimana kita menyumbangkan tenaga dan pikiran kita, sehingga harapan reformasi bisa dirasakan oleh masyarakat. Perlu konsentrasi dan langkah-langkah agar kinerja kita sesuai dengan amanat amandemen UUD 1945," kata Jaja.
 
Ada pertemuan, ada juga perpisahan. Dalam kesempatan yang sama, dilakukan pelepasan bagi mantan Kepala Pusat Analisis dan Layanan Informasi Roejito, serta mantan Kepala Biro Perencanaan dan Kepatuhan Internal Ronny Dolfinus Tulak yang telah memasuki masa purna tugas.
 
"Bagi yang purna tugas, saya ucapkan terima kasih. Sedikit banyak kinerja saudara telah membantu mendorong KY sebagai lembaga yang mengemban amanat reformasi. Mudah-mudahan amal kebaikan dan kinerja saudara dijadikan sebagai amalan kebaikan oleh Tuhan," tutup Jaja. (KY/Noer/Jaya)

Berita Terkait