Jayapura (Komisi Yudisial) - Penghubung KY Papua menggelar Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) untuk menjaring masukan dalam upaya mengetahui kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat di Kota Jayapura dan sekitarnya, Jumat (24/10/2025). Para penerima layanan terdiri akademisi, praktisi hukum, dan masyarakat umum sebagai responden SKM.
Koordinator Penghubung KY Papua Methodius Kossay menerangkan, kegiatan ini sebagai komitmen Penghubung KY Papua dalam peningkatan pelayanan publik di Papua.
“Survei ini kami lakukan untuk mengukur dan meningkatkan kualitas pelayanan Penghubung KY Papua kepada masyarakat," terang Kossay.
Responden menyambut baik kegiatan SKM ini, sekaligus berharap agar Penghubung KY Papua menyosialisasikan wewenang, tugas, dan fungsi KY kepada masyarakat di Papua.
“Semoga ke depannya, KY semakin gencar sosialisasi kepada masyarakat. Apalagi tugas Penghubung KY Papua hingga di Daerah Otonomi Baru (DOB)," harap akademisi asal IAIN Fattahul Muluk Papua Hendra Yulia Rahman. (KY/PKY Papua/Festy)
English
Bahasa