Ketua KY Apresiasi Peluncuran Jimly Book Corner
Ketua Komisi Yudisial (KY) Mukti Fajar Nur Dewata menyampaikan apresiasi atas peluncuran buku karya Jimly Asshidiqie yang berjudul "Teokrasi, Sekularisme, dan Khilafahisme" serta "Oligarki, Totalitarianisme Baru" dan Jimly Book Corner di Auditorium KY, Jakarta pada Senin (05/12).

Jakarta (Komisi Yudisial) - Ketua Komisi Yudisial (KY) Mukti Fajar Nur Dewata menyampaikan apresiasi atas peluncuran buku karya Jimly Asshidiqie yang berjudul "Teokrasi, Sekularisme, dan Khilafahisme" serta "Oligarki, Totalitarianisme Baru" dan Jimly Book Corner di Auditorium KY, Jakarta pada Senin (05/12).

"Buku ini  direkomendasikan sebagai literatur yang wajib dibaca karena tercetus dari pribadi yang gelisah akan bangsa. Saya berharap Prof. Jimly akan selalu gelisah agar karya-karya selalu hidup di tengah dinamika hukum yang terus berkembang," ungkap Mukti.

Selain sebagai bahan bacaan, buku ini juga diharapkan Mukti mampu memantik diskusi seputar hukum yang membuka cakrawala menuju Indonesia sebagai negara hukum yang mandiri.

Sebagai Informasi, Jimly Book Corner akan hadir di 10 perpustakaan perguruan tinggi, di antaranya Universitas Indonesia, Universitas Andalas, Universitas Sebelas Maret , Universitas Brawijaya, Universitas Surabaya, Universitas Jenderal Ahmad Yani, Universitas Al-Azhar, Universitas Parahyangan, Universitas Diponegoro, dan Universitas Hang Tuan.

Acara ditutup dengan penyerahan Rekor Pencapaian dunia dari Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia (LEPRID) kepada Jimly Assidiqie sebagai tokoh Indonesia penulis buku terbanyak di bidang hukum, demokrasi, sosial, dan lingkungan di dunia, tokoh Indonesia yang memiliki books corner terbanyak di perguruan tinggi di dunia, serta sebagai tokoh Indonesia penulis buku pertama bertema Green Contitution dan Green & Blur Contitution di Dunia. (KY/Halima/Festy)


Berita Terkait